Cara Merawat Kulit Wajah Setelah Bangun Tidur ~ Setelah sepanjang malam beraktifitas dan anda terbangun dengan kepala berdentam. Hal berikut yang semakin membuat anda kesal adalah wajah yang sama sekali jauh dari kata menarik. Kantong mata dan lingkaran hitam disekitarnya bukan penampilan yang menarik. Berikut Cara Merawat Kulit Wajah:
Pertama Bersihkan Wajah
Tidak perlu panik dan berhentilah menggerutu. Itu hanya akan membuat kulit anda semakin stress dan memperburuk mood anda. Bersihkan wajah anda dengan pembersih wajah yang akan member efek menenangkan dan menyegarkan untuk merecharge kulit wajah anda yang lelah. Baca Cara Mengatasi Stress Anda
Kedua Dengan Bantuan Masker
Jika anda memiliki cukup waktu dan tak terlalu tergesa-gesa untuk memulai beraktivitas, gunakanlah waktu anda dengan menggunakan masker. Kedengarannya memang sedikit merepotkan. Tapi, inilah salah satu cara yang terbaik untuk menyamarkan kulit wajah yang melelahkan.
Ketiga Manfaatkan Produk Dari Pacar Anda
Anda sering melihat pasangan anda menutupi matanya dengan benda berbentuk kompres ? Nah, anda bisa meminjamnya untuk perawatan anda.
Keempat Lenyapkan Gangguan Di Mata
Setelah begadang semalaman, tak heran jika mata anda dihiasi dengan kantong mata dan lingkaran hitam. Beberapa produsen produk perawatan untuk pria telah memformulasikan produk khusus untuk mengatasi masalah yang mengganggu area mata anda. Usapkan di area tersebut setelah mencuci wajah.
Kelima Hindarkan Diri Dari Iritasi
Biasanya, orang akan melakukan proses bercukur di pagi hari tapi hal tersebut tidak untuk disarankan. Karena kulit ketika bangun tidur sangatlah kering sehingga dapat membuat iritasi.
Keenam Merawat Bibir
Tak hanya kulit, bibir anda pun beresiko mengalami kekeringan. Memang, bibir memiliki pelembap alami, tapi dengan kondisi anda saat ini, membiarkannya sama sekali bukan solusi terbaik. Untuk itu anda perlu lip therapy atau lip balm untuk membantu mengembalikan kelembapannya. Produk yang memiliki manfaat ekstra, seperti kandungan yang berguna untuk menenangkan juga pilihan yang bagus.
Baca juga : Tips Tubuh Wangi Sepanjang Hari
loading...
0 Response to "Cara Merawat Kulit Wajah Setelah Bangun Tidur"
Post a Comment