Puasa Dapat Sembuhkan Penyakit Maag

Puasa Dapat Sembuhkan Penyakit Maag ~ Penderita maag sangat sensitif memilih jenis makanan, terpenting harus tepat waktu makan sesuai jadwal yang ditentukan.

Penyakit maag ditimbulkan karena kelebihan asam yang diproduksi lambung, sehingga menyebabkan iritasi di selaput lendir lambung. Sakit maag sering kali digambarkan sebagai termakannya lambung oleh asam lambung. 


Tentu, di bulan Ramadhan seperti ini menjadi pertanyaan tersendiri bagi penderita maag. Sebab, jangankan menahan lapar dan dahaga selama sehari, terlambat makan saja bisa berakibat fatal bagi penderita.

Kendati demikian, ada kiat khusus bagi penderita maag agar tetap bisa berpuasa di bulan Ramadhan. Menurut dr. Dwiana Pertiwi Trisnowati, M.Sc., Sp.PD menjelaskan, penderita maag (gastritis) boleh menjalankan puasa. Bahkan, dengan berpuasa maka sakit maag malah akan membaik. Itu disebabkan, pola makan jadi lebih teratur, dan orang berpuasa juga menjadi lebih sabar menahan emosi dan dapat menghindari stres. Tapi ada sejumlah kiat agar penderita maag, mampu menahan lapar dan dahaga.

Ada beberapa yang perlu diperhatikan penderita maag, yakni diwajibkan makan sahur, karena terkadang ada orang berpuasa malas makan sahur, padahal sahur sangat penting. Selain menambah energi, makan sahur juga dapat menetralisir asam lambung yang meningkat.

Sangat disarankan bagi penderita maag untuk menghindari makanan yang memperlambat penggosongan lambung, seperti makanan berlemak, gorengan, keju, dan cokelat. Termasuk makanan dan minuman yang menimbulkan gas seperti sawi, kol, nangka, pisang ambon dan minuman bersoda.

Selain itu, berbuka dengan makanan yang manis tapi jangan langsung dalam porsi besar. Jika dalam porsi besar, lambung dipaksa mengembang, sehingga menimbulkan rasa nyeri. Hindari makanan dan minuman yang meningkatkan asam lambung seperti pedas, asam, termasuk merica, cuka, kopi dan susu. Saran dari dr. Dwiana Pertiwi Trisnowati, M.Sc., Sp.PD.

Bersumber dari Koran Harian Kendari Pos.
loading...
Kamu sedang membaca artikel tentang Puasa Dapat Sembuhkan Penyakit Maag Silahkan baca artikel Putra Anggo Blogger Kacangan Tentang Yang lainnya. Kamu boleh menyebar Luaskan atau MengCopy-Paste Artikel ini, Tapi jangan lupa untuk meletakkan Link Puasa Dapat Sembuhkan Penyakit Maag Sebagai sumbernya

0 Response to "Puasa Dapat Sembuhkan Penyakit Maag"

Post a Comment

Artikel Lainnya